5 Dampak Buruk pada Kulit saat Kamu Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi adalah kondisi saat tubuh kekurangan cairan karena cairan yang keluar atau digunakan oleh tubuh lebih banyak daripada yang diterima. Kondisi ini bisa berdampak pada kesehatan karena cairan adalah salah satu komponen penting untuk menjalankan proses metabolisme.

Nah, dehidrasi juga bisa berdampak pada kulit. Berbeda dengan kulit kering, kulit yang dehidrasi bisa dialami siapa saja karena pada umumnya gaya hidup merupakan faktor penyebab dehidrasi

1. Timbul rasa gatal

Saat mengalami dehidrasi, secara otomatis lapisan kulit juga akan kehilangan kelembapan dan menjadi kering. Ini bisa menimbulkan rasa gatal di permukaan kulit. Jika rasa gatal muncul tanpa sebab, kemungkinan ini terjadi karena kulit kering atau kekurangan cairan.

Kalau sudah begini, jangan coba-coba untuk menggaruknya karena justru akan menyebabkan kulit menjadi iritasi dan menjadi kasar. Cobalah untuk menggunakan pelembap dan minum lebih banyak air.

Namun, apabila gatal yang dirasakan tidak wajar, seperti menimbulkan bercak atau terjadi selama berhari-hari, kemungkinan ada faktor lain yang menjadi pemicunya. Maka, periksakan diri ke dokter untuk mengetahui penyebabnya dan mendapat penanganan yang tepat.

2. Kulit kusam

Menjaga tubuh tetap terhidrasi merupakan hal yang sangat penting untuk menjaga kesehatan kulit dan membuatnya tampak cerah. Sebuah penelitian dalam jurnal Clinical, Cosmetic and Investigaional Dermatology tahun 2015 menunjukkan hubungan positif antara konsumsi air dengan hidrasi dan kesehatan kulit.

Saat kulit tidak terhidrasi dengan baik, maka penampakan kulit akan menjadi lebih kusam atau bahkan jadi tampak lebih gelap.

3. Menyebabkan lingkaran hitam di bawah mata

Selain kulit menjadi kusam, dehidrasi juga bisa menyebabkan lingkaran hitam di bawah mata. Sebenarnya ada banyak sekali faktor yang bisa menjadi penyebab mata memiliki lingkaran hitam. Hal ini karena pada dasarnya jaringan kulit di sekitar mata memang lebih tipis, sehingga lebih rentan mengalami masalah.

4. Kulit kering dan kasar

Kurangnya hidrasi dapat menyebabkan kulit menjadi kering, dan tentu menjadi lebih kasar. Biasanya kulit kering dan kasar lebih sering terjadi di bagian telapak tangan dan kaki. Ini karena kulit di area tersebut memiliki lebih sedikit kelenjar minyak, sehingga kurangnya hidrasi dapat memperparah kondisi tersebut.

Sama dengan kulit di bagian tubuh lain, kulit wajah yang sensitif juga akan menjadi kering dan kasar apabila mengalami dehidrasi, meskipun kulit wajah memiliki lebih banyak kelenjar minyak. Kondisi dehidrasi ini juga memungkinkan kulit jadi tampak bersisik, baik di wajah maupun bagian tubuh lain.

5. Menyebabkan kerutan dan garis halus

Timbulnya kerutan dan garis halus tidak hanya terjadi karena penambahan usia, lo. Faktanya, kulit kering karena dehidrasi juga bisa meningkatkan risiko timbulnya kerutan. Ini karena saat kehilangan kelembapan, kulit jadi kurang elastis sehingga sangat mungkin timbul kerutan atau memperjelasnya.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

DRW Skincare
Logo
Open chat
1
Scan the code
Informasi & Konsultasi
Halo kak, ada yang bisa DRW Skincare bantu?