
Radiasi yang dikeluarkan dari smartphone ternyata bisa memberikan dampak buruk bagi kesehatan dan kecantikan kamu. Berikut bahaya smartphone untuk kulit wajah yang perlu kamu tahu.
Wanita pastinya perlu mewaspadai bahaya smartphone yang satu ini. Sebab, terus menerus menatap layar smartphone bisa membuat keriput pada kulit wajah terutama bagian bawah dagu dan leher, apalagi jika kamu menatap ponsel dalam waktu yang lama. Selain itu, melihat ponsel dengan menyipitkan mata bisa mengakibatkan keriput di area sekitar mata lho!
2. Jerawat
Saat mengangkat telepon, bakteri yang ada di smartphone bisa berpindah ke kulit wajah yang dapat memicu terjadinya jerawat. Selain itu kotoran yang juga ada di layar smartphone juga bisa menempel di kulit wajah yang akan semakin memperparah jerawat maupun masalah kulit lainnya.
3. Alergi
Jika kulit wajah memerah, bisa jadi itu karena kamu terlalu sering kulit bersentuhan dengan smartphone. Bahkan menurut penelitian yang pernah dilakukan, kandungan kromium dan nikel pada case ponsel bisa menyebabkan reaksi dermatitis pada kulit atau lebih akrab dikenal dengan alergi.
4. Bintik hitam
Bahaya smartphone lainnya selain menyebabkan munculnya jerawat adalah bisa menyebabkan bintik hitam di wajah jika menelpon tanpa menggunakan handsfree. Apalagi ponsel yang panas karena terlalu lama dipakai, bisa mengacaukan produksi melanin di kulit wajah yang bisa menyebabkan bintik-bintik hitam dan masalah kulit lainnya. Waduh, bahaya banget.
5. Lingkaran hitam
Tahukah kamu bahwa bahaya smartphone bisa disebabkan oleh adanya lampu LED pada ponsel. Cahaya lampu berwarna biru ini ternyata bisa mengganggu tidur seseorang. Lampu LED ini bisa mengganggu ritme tidur yang bisa mengakibatkan adanya lingkaran hitam di mata. Itulah sebabnya disarankan untuk menjauhkan smartphone dari posisi tidur di malam hari.
6. Penuaan dini
Dikutip dari laman Allure, cahaya biru yang dikeluarkan smartphone juga bisa mempercepat penuaan dini pada kulit wajah. Seperti misalnya menyebabkan inflamasi pada kulit dan melebarkan pori-pori